Keep your face always toward the sunshine, and shadows will fall behind you
Walt Whitman

5 Cara Mudah Mengatur Rumah Menurut Feng Shui

author
Isna Triyono
Jumat, 22 Maret 2019 | 17:00 WIB
SHUTTERSTOCK |

Memasukkan unsur feng shui dalam deakorasi bisa memberi energi ke dalam rumah, menarik kekuatan positif untuk kebahagiaan dan kemakmuran.

Ahli feng shui dan juga penulis buku The Happy Home, Patricia Lohan kepada realsimple.com memberikan 5 cara mengatur rumah untuk meningkatkan kebahagiaan dan kesejahteraan penghuni rumah.

1. Letakkan Globe di sudut ruangan

Meletakkan globe sebagai hiasan dekorasi di sudut Barat Laut rumah bisa mendorong kamu untuk mewujudkan impian traveling ke berbagai negara.

Paling enggak, melihat globe di sudut rumah bisa mengingtakan kamu untuk menabung demi traveling keliling dunia.

Baca juga: 7 Benda yang Sebaiknya Disingkirkan Dari Kamar Tidur

SHUTTERSTOCK |

2. Foto Romantis

Letakkan frame dengan foto romantis kamu dengan pasangan. “Jika kamu single, pajang foto yang mewakili jenis hubungan yang kamu inginkan,” kata Lohan.

Foto romantis ini bisa mengingatkan kamu bahwa ada hari-hari yang indah saat masa sulit. Kamu pun bisa kembali bersemangat.

3. Bunga Segar

Ambil 1-2 pucuk tangkai bunga segar. Menurut feng shui, bunga segar yang tertata di dalam ruangan bisa meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan.

Baca juga: 7 Inspirasi Menghias Area Tangga Dengan Tanaman

SHUTTERSTOCK |

4. Mangkuk yang Terisi Uang Koin

Mangkung atau toples yang terisi uang, cokelat, atau barang koleksi lainnya menandakan keuanganmu yang melimpah.

5. Selalu Menutup Toilet

Toilet dilambangkan sebagai untuk melepaskan energi. Jangan biarkan toilet terbuka karena itu melambanglan energi di dalam rumah juga akan cepat turun dan menghilang. Selalu tutup toilet agar rumah selalu penuh energy.

Penulis Isna Triyono
Editor Isna Triyono