To her, the name of father was another name for love.
Fanny Fern

6 Pertanda Hubungan Kamu Bermasalah

author
Hasto Prianggoro
Kamis, 1 November 2018 | 17:55 WIB
| SHUTTERSTOCK

Pasang surut dalam sebuah rumah tangga merupakan hal biasa. Kamu bisa mulai waspada jika 6 pertanda ini mulai kamu rasakan.

 

1.Kamu merasa jauh

Sebagian besar hubungan akan mengalami masa bulan madu selama sekitar 2 tahun. Setelah masa bulan madu, perasaan cinta bisa jadi mulai luntur karena berbagai sebab. Terima ini sebagai sebuah proses alamiah yang biasa terjadi pada pasangan suami-istri. Namun, jika kamu merasa hubungan dengan pasangan mulai menjauh, coba bicarakan. Luangkan waktu untuk melakukan hal-hal bersama.

2.Tak henti-hentinya bertengkar

Berbeda pendapat adalah hal biasa dalam sebuah hubungan suami istri. Yang penting keduanya tahu cara mencari solusi. Tapi, jika masing-masing tak punya niat untuk sekadar membicarakan kenapa selalu muncul pertengkaran, dan pertengkaran selalu saja terjadi, bisa jadi ada yang salah dengan hubungan kamu. Dan ini tidak bagus sama sekali. Kuncinya, masing-masing harus mampu menahan diri dan segera mencari solusi.

Baca juga: Lakukan 7 Hal Ini Saat Jenuh Pada Pasangan

3.Mulai curiga pasangan berbohong

Banyak pasangan suami istri yang menganggap kepercayaan sebagai hal terpenting dalam sebuah hubungan. Jadi, jika salah satu dari pasangan sudah mulai mencurigai pasangannya berbohong, sebaiknya waspada.

Jika tidak segera diatasi, hubungan bisa berakhir, lo. Khawatir boleh, tetapi harus ada alasan yang jelas. Bicarakan dengan pasangan apa yang sebetulnya yang terjadi, lalu cari penyelesaiannya. Jika buntu, minta bantuan profesional.

4.Lama tidak berhubungan seks

Jika ini yang terjadi, segera cari tahu sebabnya. Bisa jadi karena kesibukan pekerjaan yang membuat kamu dan pasangan kehabisan energi dan waktu untuk bercinta. Bisa jadi juga karena memang ada yang salah dengan hubungan kamu dan pasangan.

Stres, lelah, atau masalah anak memang bisa membuat gairah seks menurun dan ini normal. Tapi jika tidak ada lagi gairah untuk melakukan hubungan seks dalam jangka waktu lama, ini merupakan pertanda tak bagus. Lagi-lagi, kuncinya bicarakan lebih dulu dengan pasangan, apa masalahnya. Bisa jadi masalahnya hanya karena kecapekan, atau cuma butuh variasi dalam hal hubungan intim.

| SHUTTERSTOCK

5.Enggan membicarakan masa depan

Jika salah satu dari pasangan menganggap tak perlu membicarakan hal-hal penting dalam rumah tangga, bisa jadi hal tak beres terjadi. Membuat rencana masa depan dan menjalankannya sebagai sebuah tujuan bersama merupakan hal penting dalam sebuah rumah tangga. Jika ini tak lagi dijalankan, akhir dari hubungan bisa jadi tinggal menunggu waktu.

6.Keluarga melihat ada yang berbeda

Keluarga dan teman biasanya lebih jeli melihat kondisi kamu. Jika mereka melihat kamu terlihat menyedihkan, bahkan sebelum kamu sendiri menyadarinya, sebaiknya segera telaah apa yang kamu alami. Segera lakukan sesuatu. Bisa jadi masalah yang menumpuk membuat kamu tak lagi memperhatikan penampilan dan terlihat kusut.

Penulis Hasto Prianggoro
Editor Ratih Sukma Pertiwi