Being a parent has made me more open, more connected to myself, more happy, and more creative. I’m more discerning in what I do and how I do it. It’s just made me a better person all the way around.
Alicia Keys

10 Aturan Pakai Foundation Agar Makeup Terlihat Natural

author
Ratih Sukma Pertiwi
Sabtu, 3 November 2018 | 12:00 WIB
SHUTTERSTOCK |

 

Agar makeup terlihat natural, tidak cakey alias terlalu tebal sehingga terlihat seperti topeng, sebelum memakai foundation ketahui 10 aturannya.

  1. Tes warna

Ingin tahu warna foundation yang cocok buat kamu? Oleskan foundation pada leher di bawah pipi, bukan pada tangan sebab kulit tangan lebih gelap daripada kulit wajah.

  1. Powder atau Liquid?

Powder foundation menghasilkan coverage matte atau lighter, sedangkan liquid foundation menghasilkan coverage lebih dewy.

  1. Undertones

Untuk menentukan warna foundation yang cocok, tidak cukup hanya dengan tes warna. Ketahui dulu apa undertone kamu, yaitu warna di bawah permukaan kulit, seperti di bagian pembuluh darah pada pergelangan tangan.

  • Undertone cool (merah muda, merah, kebiruan)
  • Undertone warm (kuning, peachy, keemasan)
  • Undertone netral (campuran warm dan cool undertones).

Itulah sebabnya produk foundation aneka warna biasanya diberi label C, W atau N. 

Baca juga: Ikuti Cara Simpan 12 Skincare dan Makeup Ini Agar Manfaatnya Lebih Optimal

  1. Burn Test

Artinya, seberapa mudah kulit kamu terbakar paparan sinar matahari. Hal ini berguna juga untuk mengetahui undertones kamu.

  • Warm: Kulit mudah kecokelatan (tan) tetapi tidak sampai terbakar.
  • Cool: Kulit sedikit terbakar dan tan.
  • Netral: Kulit dapat terbakar dan tan.

 

  1. Tes Tisu

Satu lagi caranya untuk mengetahui jenis kulit dan foundation apa yang kamu butuhan adalah dengan tes tisu. Potong selembar tisu menjadi empat bagian dan tempelkan pada wajah (dahi, hidung, pipi, dagu).

  • Kulit normal: Keempat potongan tisu menempel sebentar lalu jatuh.
  • Kulit kering: Keempat potongan tisu langsung jatuh.
  • Kulit berminyak: Keempat potongan tisu tetap menempel.
  • Kulit kombinasi: Potongan tisu hanya menempel pada hidung dan dagu.

 

  1. Jenis Kulit

Pilih foundation sesuai jenis kulit kamu. Misalnya kalau kulit kamu berminyak, pilih yang oil free formula.

Baca juga: Pemilik Kulit Sensitif, Bisakah Melakukan Chemical Peeling?

  1. Primer

Ingin tampilan kulit halus dan foundation tahan lama? Gunakan primer sebelumnya. Kelebihannya lagi, menyamarkan pori-pori, melembapan kulit serta hasil akhir matte.

SHUTTERSTOCK |

  1. Kuas Halus

Aplikasi foundation dengan kuas atau jari sebetulnya tergantung dari kenyamanan kamu, tetapi jika memilih kuas pastikan berbulu halus agar foundation mudah diblend.

  1. Sesuai Urutan

Aplikasi makeup sesuai urutan yang tepat agar efeknya maksimal. Bagaimana urutannya? Cleanser, serum/treatment, moisturizer, primer, foundation, concealer, powder, bronzer, blush, highlight.

  1. Lembapkan

Oles pelembap kulit 5-10 menit sebelum menggunakan foundation lebih mudah dipakai dan tampilan merata.

 

  • ALITA/DOK.KANYA.ID | ALITA/DOK.KANYA.ID
  • ALITA/DOK.KANYA.ID | ALITA/DOK.KANYA.ID
  • ALITA/DOK.KANYA.ID | ALITA/DOK.KANYA.ID
  • ALITA/DOK.KANYA.ID | ALITA/DOK.KANYA.ID
  • ALITA/DOK.KANYA.ID | ALITA/DOK.KANYA.ID

 

 

Penulis Ratih Sukma Pertiwi
Editor Ratih Sukma Pertiwi